
Reboisasi di Lokasi Gua Bunda Maria Ratu Damai
January 24, 2023
Suster FMM dalam Opera Komedi
February 5, 2023
Memimpin doa pembuka
Sr.Linda FMM menghadiri kegiatan Kunjungan Pastoral (KUPAS) Dekenat Barat I, yang dihadiri oleh para Pastor dan para Dewan Paroki dari paroki-paroki yang ada di Slipi, di Kemakmuran, di Kampung Duri, di Cideng, dan di Mangga Besar. Kegiatan ini diadakan pada hari Sabtu pagi tanggal 28 Januari 2023, di paroki Slipi.

Pastor dan Dewan Paroki Slipi
Sebagai tuan rumah, paroki Slipi mempresentasikan profil paroki, kegiatan dari seksi-seksi dan analisanya. Setelah Presentasi ada tanya-jawab dan diskusi. Ada dua hal yang menarik dalam tanya-jawab tersebut yaitu pernyataan tentang “Paroki Transit” dan “Paroki Menua”. Seorang Romo mempertanyakan sebutan “Paroki Menua” ini , apakah fakta atau mitos?. Untuk mengetahui jawabannya setiap paroki bisa melihat dari data usia umat yang ada di parokinya masing-masing.

Pastor Gerry CICM dari KUPAS
Apa yang bisa dipelajari dari diskusi ini adalah sharing dari paroki Slipi tentang strategi kegiatan dalam paroki transit dan menua ini. Paroki Transit adalah paroki yang umatnya ada banyak yang datang dan ada banyak yang pindah, dengan berbagai alasan seperti pulang kampung, pindah kerja, pindah kos atau pindah rumah, pindah karena menikah ikut pasangan. Seorang bapak mengatakan bahwa untuk menarik para pendatang mau aktif di paroki, paroki harus “berdaya pikat” mengadakan kegiatan-kegiatan yang bisa memikat mereka untuk ambil bagian dan merasa menjadi bagian dari Paroki. “Sinergi” atau kerja sama antar seksi dalam pelayanan kepada umat juga menjadi realitas yang menarik karena menampakkan kesaksian akan persekutuan dan kerja sama penuh sukacita.
Sedangkan Paroki Menua adalah paroki yang umatnya mayoritas sudah sepuh. Berkaitan dengan paroki menua ini, ada beberapa kegiatan yang sudah dilaksanakan di Paroki Slipi yang nampaknya menjadi strategi kegiatan yang tepat untuk Paroki yang Menua lainnya. Kegiatan itu diantaranya adalah:
- pendampingan umat lansia supaya bisa menjalani hidup secara berkualitas, tetap bersemangat muda dalam pelayanan,
- mengadakan kegiatan yang disukai orang muda yang sesuai dengan minat mereka seperti olah raga, musik dan lainnya. Lalu juga mendorong mereka untuk menjadi panitia lomba antar OMK,
- memberdayakan orang muda dengan melibatkan mereka dalam kepanitiaan dan kepengurusan seksi-seksi yang ada di paroki,
- kaderisasi partisipatif yaitu mengajak orang muda untuk terlibat dalam kegiatan seksi-seksi yang ada di paroki seperti mengajar katekumen, mengajar sekolah minggu, menjadi fasilitator Kitab Suci, menjadi tim di komsos dan lainnya
- pembinaan anak-anak yang dibantu oleh ASAK (Ayo Sekolah Ayo Kuliah), mengarahkan mereka untuk aktif di paroki.
- Program Tuhan Memanggil mu (TMM) untuk memotivasi orang muda menjadi Ketua lingkungan
Kegiatan-kegiatan ini diharapkan bisa mengkader orang-orang muda untuk menjadi umat yang aktif terlibat dalam kehidupan menggereja di parokinya.
Sr. Linda FMM